13 Agustus 2019

Babinsa Ramil 07/Krembung Laksanakan Sholat Idul Adha Bersama Warga

Diposting oleh : Lina
- Dibaca: 378 kali

Sidoarjo, Hari Minggu tgl. 11 Agustus 2019 Pelda A Rofiq Kurniawan melaksanakan sholat Idul Adha bersama warga di lapangan desa Krembung . Moment sholat Idul Adha ini digunakan oleh Pelda A Rofiq Kurniawan sebagai ajang bersilaturrahim dan mewujudkan kedekatan bersama warga. Bertindak sebagai Khotib kali ini adalah H.Muhammad Akil Faqih, S.pd.Dalam khutbahnya Beliau menyampaikan tentang berqurban/ikhlas dan hukuman bagi orang yg meninggalkan sholat. Ada macam hukuman yg diberikan Allah SWT yaitu hukuman di dunia ,hukuman di alam kubur dan hukuman saat bertemu Allah SWT kelak. Hukuman orang yg meninggalkan shalat waktu didunia yaitu dengan dicabut keberkahan umurnya,dihapus raut orang Sholeh dari wajahnya,amalnya tak diberi pahala oleh Allah SWT dan keluar ruh tanpa iman.Adapun siksa dalam alam kubur yaitu disempitkan alam kuburnya,tubuhnya dipanggang diatas bara api ada ular di kuburnya yg selalu menyiksanya. Adapun sisa yg terakhir yaitu siksa saat bertemu Allah SWT yaitu Allah SWT tidak akan memandangnya dengan kasih sayangnya. Dalam kesempatan setelah sholat Idul Adha Pelda Akhmad Rofiq Kurniawan menyampaikan bahwa semoga khutbah yg disampaikan tadi bisa menambah iman kita sehingga kita selalu mengerjakan ibadah kepada Allah SWT dan menjauhi larangannya.Selain itu ibadah sholat Idul Adha tadi telah berkumpul dari semua golongan ,tak pandan miskin kaya,pangkat atau tidak. Hal ini menunjukkan kita dihadapan Allah SWT adalah sama. (Zay/Lna)


BERITA LAINNYA

 

 

KOMANDAN
KASDIM
GALERI FOTO
PENGUMUMAN

PENGUNJUNG