22 Desember 2021

BANSOS SMA TARUNA 5 BRAWIJAYA KEDIRI DAN KORAMIL 0816/14 TAMAN

Diposting oleh : Lina
- Dibaca: 488 kali

BANSOS SMA TARUNA 5 BRAWIJAYA KEDIRI DAN KORAMIL 0816/14 TAMAN.

 

Sidoarjo

Sinergitas TNI-SMA TARUNA dalam bentuk kepedulian terhadap warga masyarakatnya dengan mendistribusikan bantuan sosial (beras). Penyerahan bantuan sosial berupa beras sebesar 50 kantong beras @5 kg, yang diserahkan langsung kepada warga masyarakat oleh Danramil ,Babinsa bersama Siswa-Siswi SMA Taruna Rabu(22/12/21).

Distribusi bantuan yang diserahkan Danramil dan Siswa-Siswi SMA Taruna dengan sasaran warga yang terdampak covid-19, guna meringankan beban warga masyarakat dimasa pandemi covid-19.

Danramil 14 Taman kapten Arh Yas'an menjelaskan dalam penyaluran bantuan sosial berupa beras dan masker ini yang dilakukan oleh babinsa dan SMA Taruna sehingga bantuan bisa tepat sasaran.Sebanyak 50 kantong beras dengan ukuran perkantong @5 kg, dibagikan kepada warga masyarakat terdampak covid-19 di wilayah Taman ucap Danramil.

Harapan Danramil , dengan diberikannya bantuan sosial berupa beras ini, diharapkan bisa sedikit membantu warga masyarakat yang terdampak pandemi Covid-19 dan bermanfaat bagi warga yang menerima bantuan tersebut.

Hadir dalam penyerahan bantuan sosial adalah Babinsa , Siswa -Siswi SMA Taruna 5 Brawijaya Kediri, dan seluruh anggota koramil 14 Taman.


BERITA LAINNYA

 

 

KOMANDAN
KASDIM
GALERI FOTO
PENGUMUMAN

PENGUNJUNG