14 November 2019

BATI TUUD RAMIL 0816/13 WONOAYU HADIRI SOSIALISASI PILKADES SERENTAK DI DESA WONOKALANG

Diposting oleh : Lina
- Dibaca: 489 kali




Sidoarjo – Menanggapi pelaksanaan Pemilihan Kepala Desa Serentak 14 Desa yang akan dilaksanakan, Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Desa Wonokalang Kecamatan Wonoayu mengadakan Sosialisasi Tahapan Pemilihan Kepala Desa Serentak Tahun 2029. Selasa (12/11/2019) pukul 19.30 Wib.

Danramil 0816/13 Wonoayu Kapten Arm Didik Supandi melalui Bati tuud Pelda  Mochtar, yang hadir bersama Kepala Desa Wonokalang dan para perangkat desa mengatakan bahwa kegiatan ini adalah sebagai salah satu tahapan persiapan dalam pelaksanaan Pilkades Serentak tahun 2020 di desa Wonokalang Kecamatan Wonoayu Kab Sidoarjo.

“Selanjutnya, kami mengajak seluruh komponen masyarakat yang terlibat langsung maupun tidak langsung untuk bersinergi dan bahu membahu bersatu bekerjasama dalam menyukseskan gelaran tersebut,” tuturnya

Lebih lanjut Bati Tuud Ramil 0816/13 Wonoayu Pelda Mochtar juga menjelaskan bahwa pihak Koramil dan Polsek akan terus memantau serta mengawal seluruh tahapan demi terciptanya situasi Pilkades yang aman dan damai.

Hadir dalam kegiatan tersebut Camat Wonoayu Drs H Abd kifli ,Danramil di wakili Pelda Mochtar, Kapolsek  Anak Agung GPW. SH, Kepala desa Wonokalang Bpk Ir Joko Pitoyo, Sekdes beserta perangkat desa Wonokalang, Babinsa desa Wonokalang Serka Hery Eko P, Babinkamtibmas desa Wonokalang Brigadir Agung S, ketua RT/RW,toga,Toda dan tomas, Ketua BPD Dr Afif Kumaidi beserta anggotanya.(Arfn)


BERITA LAINNYA

 

 

KOMANDAN
KASDIM
GALERI FOTO
PENGUMUMAN

PENGUNJUNG