20 Juli 2017

Pembinaan wawasan kebangsaan dan bela negara di SMP/SMA

Diposting oleh : Super Administrator
- Dibaca: 1141 kali

Sidoarjo, Salah satu kekuatan negara terletak pada persatuan dan kesatuan bangsanya, dan kesiapan generasi muda dalam mempertahankan negaranya, demi keutuhan dan tegaknya NKRI. Koramil 0816/08 Jabon melalui para babinsanya menyelenggarakan pembinaan wawasan kebangsaan dan bela negara di sekolah sekolah setingkat SMP dan SMA yang ada di wilayah Kec. Jabon karena dikatakan oleh Danramil Jabon Kapten Arm Didik Supandi dalam pengarahannya Wawasan kebangsaan dan Bela Negara merupakan faktor-faktor penting yang sangat diandalkan oleh Bangsa Indonesia dalam mewujudkan cita-cita bangsa dan juga mempertahankan kedaulatan Bangsa dan Negara Indonesia.


Sesuai arahan dan perintah Danramil tersebut maka para Babinsa Koramil 0816/08 Jabon secara bergantian melaksanakan kegiatan pembinaan Wawasan Kebangsaan dan Bela Negara, seperti yang dilakukan oleh Pelda Sudaryanto selaku Babinsa Ramil 0816/08 Jabon membagikan ilmunya kepada para siswa/ siswi SMP/SMA yang ada di Kec. Jabon dengan harapan generasi muda akan dapat mewujudkan cita-cita dan mempertahankan kedaulatan bangsa.   karena itu, Menurut Beliau, dgn diadakan pembinaan ini akan dapat membentuk para pemuda-pemuda bangsa ini menjadi kokoh dan kuat agar dapat menghadapi halangan dan rintangan yang merupakan ancaman bagi bangsa dan Negara. Masalah-masalah yang harus dihadapi itu beraneka ragam. Banyak masalah yang timbul sebagai warisan masa lalu, masalah yang timbul sekarang maupun masalah yang timbul di masa depan.

Kegiatan rutin dilaksanakan setiap tahun ajaran baru dengan tujuan Melatih kedisiplinan para siswa yang baru masuk atau yang senior yang telah melaksanakan libur panjang supaya tidak lupa akan tugas dananggung jawab sebagai siswa sekolah. Memupuk semangat dan jiwa untuk memiliki rasa cinta tanah air yang selama ini semakin pusat dengan pengaruh budaya budaya asing. Mengenang jasa para pahlawan yg telah gugur dalam merebut kemerdekaan.                        

Pemberian pemahaman wawasan kebangsaan, utamanya kepada anak-anak SMP/SMA memiliki nilai yang sangat strategis. Hal ini tentunya dalam rangka pembinaan sumberdaya manusia, khususnya anak-anak dan generasi muda untuk lebih mencintai tanah airnya, memiliki rasa bela negara, memiliki semangat juang dalam belajar


BERITA LAINNYA

 

 

KOMANDAN
KASDIM
GALERI FOTO
PENGUMUMAN

PENGUNJUNG